Daerah  

Seluruh Kegiatan Bidang Cipta Karya Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kabupaten Agam Terealisasi Dengan Baik

BMC Newss, Agam-Diakhir tahun 2022 kegiatan pembangunan di bidang cipta karya harus benar-benar terealisasi dengan baik, hal ini mengingat kegiatan yang saat ini di bawah naungan bidang cipta karya dinas pekerjaan umum (PU) Kabupaten Agam, provinsi Sumatera Barat sedang benar-benar di uji dengan kondisi cuaca yang sangat ekstrime.

Kabid cipta karya dinas pekerjaan umum (PU) kabupaten Agam, provinsi Sumatera Barat Widodo Budianto, ST sebutkan kegiatan di bawah naungan cipta karya tepatnya di tahun anggaran 2022 harus terealisasi dengan baik, hal ini disampaikannya ketika kunjungan awak media ke ruangan kerjanya tepatnya, rabu (9/11/22).

Selain itu, kegiatan bidang cipta karya dinas pekerjaan umum (PU) kabupaten Agam, pelaksanaan secara tender sebanyak 20 paket, dan pengadaan langsung (PL) sebanyak 60 peket, hal ini di nominasi oleh kegiatan, pembangunan jalan lingkungan, Drainase, peningkatan sarana air bersih (SR), dan Sanitasi.

Ketika dikonfirmasi kabid Cipta Karya Widodo Budianto, ST, Rabu (9/11/22) di ruangan kerjanya beliau menyampaikan, “Dari progres pekerjaan di bawah naungan bidang Cipta Karya saat ini boleh dikatakan sudah terealisasi sebanyak 85%, hal ini tak luput pula dari kinerja kawan-kawan dilapangan baik dari pihak rekanan, maupun pihak pengawasan, meskipun demikian kami berharap agar pekerjaan yang tersisa agar segera di selesaikan, mengingat masa rentan waktu tahun 2022 akan segera berakhir, tutupnya. (Hari)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *