Daerah  

Gojukai Agam Gelar Kejurwil Se-Sumatera

BMC Newss, Agam-Gojukai Agam gelar kejurwil se-sumatera yang di laksanakan tepatnya di Gor Rang Agam, Padang Baru Lubuk Basung, Kabupaten Agam, Provinsi Sumatera Barat.

Kejuaraan karate Gojukai se-sumatera yang dilaksanakan mulai hari Sabtu, 8 Januari 2022 sampai tanggal 9 Januari 2022 ini resmi di buka langsung oleh sekda kabupaten Agam, Drs.H. Edi Busti M.Si.

Kejuaraan karate gojukai sesumatera ini juga diikuti oleh para atlet gojukai dari berbagai provinsi yang ada di sumatera.

Selain itu, kejuaraan karate Gojukai se sumatera di tahun 2022 ini dilaksanakan dengan mematuhi protokol kesehatan (Prokes) yang ketat, diantaranya ketersediaan masker, ketersedian tempat cuci tangan, hend sanitaizer, sabun cuci tangan, termogan dan ketersedian tenaga medis dan Mobil Ambulance yang selalu standbay untuk para atlet gojukai.

Selain itu ketua Panitia Gojukai kabupaten Agam, Roni Basrizal menyampaikan, “Sebagai tuan rumah kami mengucapkan terima kasih kepada para atlet Gojukai se- Sumatera yang sudah berkenan hadir di dalam kejuaraan ini, sehingga nantinya kami dari panitia berharap kepada para atlet gojukai agar terus menjaga sportifitas”, Imbuhnya.

Lebih lanjut disampaikannya,”kami juga mengucapkan selamat bertanding bagi 145 atlet yang telah berkumpul di GOR Rang Agam ini, mari berkompetisi dengan penuh semangat dan jiwa kesatria agar nilai-nilai Budi pekerti dari karate dapat terus mengalir dalam diri kita.

“Kemudian saya ucapkan terimakasih kepada seluruh elemen yang telah membantu kami dalam menyelenggarakan kegiatan ini mulai dari panitia hingga sponsor semoga selain menjadi penambah pengalaman juga sebagai penambah amal ibadah bagi kita semua karna sama-sama berjuang untuk memberikan pembelajaran pada generasi penerus bangsa”, tutupnya.

Selain itu, Husni Yusuf (Renshi Shihan) Kordinator wilayah sumatera Gojukai “Kami juga mengucapkan terimakasih yang luar biasa kepada para panitia yang sudah berani dalam melaksanakan kejuaraan gojukai sesumatera ini, dengan acara pembukaan yang luar biasa, dan juga saya berharap bagi para atlet, pada waktu pertandingan agar mengedepan kan sportifitas, sekali lagi saya sampaikan gojukai sampai saat ini sangat luar biasa, karena kebanggaan saya dalam pelaksanaan ini selallu menerapkan sportifitas yang luar biasa tinggi nya, atlet gojukai ini adalah aset yang akan mewakili sumatera untuk mengikuti acara se asia pasifik nantinya, ucapnya

Dalam rangkaian acara tersebut Sekda kabupaten Agam, Drs. H. Edi Gusti MSi, Beliau menyampaikan, “Berbagai kegiatan acara kejuaraan di bidang olahraga yang akan dilaksanakan, cukup terhambat karena adanya wabah covid 19, dengan demikian kami berharap kepada para atlet-atlet dan para suporter agar mengedepan kan protokol kesehatan yang ketat, dalam kegitan olahraga dan perhelatan kegitan gojukai se sumatera ini kami juga berpesan agar selalu waspada dan patuhi prokes, dan bagi para atlit agar selallu mengedepankan sportifitas”, tutupnya.(Hari)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *