Daerah  

Gelar Wisuda Ke-1 Program Diploma Dan Sarjana, IAKSS Muara Bungo Luluskan Ratusan Wisudawan/i Terbaik.

Bmcnewss.com,Bungo-Institut Administrasi dan Kesehatan Setih Setio (IAKSS) muara Bungo menggelar sidang senat terbuka dalam rangka wisuda ke Satu program Diploma dan Sarjana S1, tahun akademik 2023, yang dilangsungkan di Gedung Pasca Sarjana Setih Setio Muara Bungo, Rabu (29/12023).


Prosesi wisuda berjalan khidmat dan sukses, sebanyak 206 wisudawan/i dinyatakan lulus berasal dari fakultas D3 Administrasi Bisnis 12 orang, D3 Keperawatan 46 orang, S1 Administrasi Bisnis 58 Orang, S1 Administrasi Negara 90 orang.

Dalam sambutannya Rektor Institut Administrasi dan Kesehatan Setih Setio Muara Bungo Dr. H. Abu Bakar mengucapkan selamat dan sukses kepada segenap wisudawan/i, moment wisuda merupakan puncak dari pencapaian dari perjuangan mahasiswa. Namun wisuda bukan akhir dari perjuangan, tetapi merupakan awal tantangan yang akan dihadapi diluar sana untuk meraih cita-cita.

“Setalah ini tantangan mereka bagaimana mengaplikasikan ilmu yang mereka dapatkan selama di kampus. Selain itu wisudawan dan wisudawati harus memahami dan menghayati ikrar mereka, para alumni juga wajib mengembangkan keahlian yang dimiliki dan melakukan upaya pencerdasan bangsa.

Dan wisuda kali ini tambahnya lagi juga merupakan wisuda pertama setelah pergantian nama kampus.

“Perlu diketahui bahwasanya kampus ini dulu yang bernama kan sekolah Tinggi Ilmu Administrasi dan Akademik Keperawatan Setih Setio namun setelah pengagabungan  kedua kampus ini dan sekarang menjadi Institut ADMINISTRASI dan Kesehatan Setih Setio Muara Bungo, saya harapkan alumni IAKSS bisa menjaga citra nama baik kampus, “ungkap nya.

 

Sementara itu Bupati Bungo H. Mashuri SP. ME yang diwakili Asisten Dua Ir. Syaiful Azhar juga mengucapkan selamat kepada wisudawan/i yang hari ini berhasil menyelesaikan pendidikannya sebagai generasi muda yang menyandang predikat Diploma dan Sarjana, wisudawan/i merupakan generasi penerus dan kader pemimpin  yanga akan memikul dan meneruskan perjuangan bangsa.

Hadir pula dalam acara wisuda tersebut Asisten dua, Kapolres Bungo yang di wakili, Dandim 0416 Bungo Tebo atau yang diwakili Kepala LDDIKTI Sumbar Riau, Ketua Kopertis, Ketua yayasan Setih Setio, Rektor Institut Administrasi dan Kesehatan Setih Setio, Wakil Rektor Para Dekan, Ketua Prodi Serta Tamu Undangan lainnya (Bnewss).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *