Daerah  

Dalam Rangka Memeriahkan Tahun Baru Islam 1444 H, SMAN 2 Palembayan Adakan Lomba Bernuansa Religi

BMC Newss, Agam-Dalam rangka memperingati tahun baru Islam 1444 H, tepatnya pada hari ini Jum’at (29/7/22) Masehi. SMAN 2 Palembayan, Kabupaten Agam, Provinsi Sumatera Barat, lakukan berbagai macam kegiatan ekstrakurikuler lomba yang bernuansa reliqi.

Ada beberapa kegiatan lomba yang bernuansa religi yang di tampikan oleh anak didik SMAN 2 Palembayan diantaranya, lomba lagu reliqi, lomba Adzan, dan lomba pidato yang di tampilkan oleh anak didik dari masing-masing kelas mulai dari kelas X, XI, XII, dalam memperebutkan piala kepala sekolah, sehingga di tahun-tahun berikutnya kegiatan lomba antar kelas ini menjadi kegiatan rutin dalam menyambut tahun baru islam.

SMAN 2 Palembayan ini adalah salah satu sekolah menengah atas yang memiliki kemampuan bukan hanya di pelajaran umum, akan tetapi juga mendalami tentang ilmu agama, yang mengedepankan kurikilum merdeka belajar, sehingga anak didik SMAN 2 Palembayan ini bisa lebih mandiri dan disiplin diri dalam kegiatan belajar.

Sufyeti, M.E, kepala sekolah SMAN 2 Pelembayan menyampaikan, “Kegiatan peringatan tahun baru islam 1444H ini yang biasanya kami lakukan, diisi dengan ceramah dan penampilan bakat bagi yang mau tampil, di rubah menjadi kegiatan peringatan dengan ajang lomba antar peserta tiap kelas dan bagi kelas yang akumulasi nilai tertinggi dari ketiga lomba akan mendapatkan piala bergilir dari kepala sekolah yang akan di perebutkan kembali untuk tahun berikutnya”, imbuhnya.

Lebih lanjut disampaikan nya, “Tujuan dilakukannya kegiatan lomba antar kelas dalam memperebutkan piala kepala sekolah ini, sebenarnya untuk mengasah kemampuan, meningkatkan percaya diri, dan melatih para siswa untuk berdiri di depan publik. selain itu, juga sebagai ajang penampilan kompetensi diluar akademik”, tutupnya. (Hari)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *