Daerah  

Pemdus Kuning Gading Bersama warga Turun Dan Bergotong Royong Meringan Kan Beban Bagi Warga Korban Kebakaran

BMC Newss, Bungo-Cepat tanggap pemdus Kuning Gading, kecamatan Pelepat Ilir, Kabupaten Bungo, Provinsi Jambi, berikan sembako dan bantuan bagi warganya yang terkena musibah kebakaran, hal ini dilakukan pemdus Kuning Gading untuk meringankan beban terhadap korban kebakaran.

Pemdus Kuning Gading turun langsung mendatangi rumah korban kebakaran bersama warga tepatnya hari ini Jumat (3/6/22), dengan bersama-sama dan jiwa gotong royong para warga dan pemdus membersihkan dan mencari kan tempat untuk 1 keluarga korban kebakaran.

Selain itu, pada saat mendatangi rumah korban kebakaran, tampak hadir juga para pemdus Kuning Gading, Tenaga pendidik dan kependidikan SMKN 3 Bungo, Tenaga pendidik dan kependidikan SMPN 3 Pelepat Ilir yang secara bersama turut prihatin terhadap musibah yang menimpa satu keluarga korban kebakaran ini.

Ketika di konfirmasi Rio Kuning Gading Edi Pujianto Jum’at (3/6/22) di sela kunjungan nya ke rumah korban beliau menyampaikan, “Turut prihatin kami dengan musibah yang terjadi pada warga kami, dan saya sebagai pemdus Kuning Gading, mengucapkan terima kasih banyak atas kepedulian dan jiwa gotong royong masyarakat kami Kuning Gading, yang sudah cepat tanggap terhadap musibah yang menimpa warga kami ini, imbuhnya.

Lebih lanjut disampikannya, Begitu juga untuk para tenaga pendidik dari tingkat jenjang pendidikan SD, SMP, SMK yang keberadaan nya di lingkungan pemdus Kuning Gading yang sudah berkenan hadir dan membantu meringan kan beban bagi warga kami yang terkena musibah kebakaran ini, tutupnya. (Hari)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *