BMC Newss, Agam-Kegiatan pembangunan gedung puskesmas Koto Alam, nagari Salareh Aia, kecamatan Palembayan, kabupaten Agam, Provinsi Sumatera Barat, dengan nomor kontrak, 18/Kontrak/SDK-Sarkes/Vl/2022, nilai kontrak Rp.3.422.708.800, waktu pelaksanaan 180 hari kalender, yang dilaksanakan langsung oleh CV. Jasita Jaya, yang di awasi langsung oleh konsultan pengawas CV. Mitra Sakinah Consultant boleh dikatakan terealisasi dengan baik.
Ketika di kunjungi oleh beberapa awak media yang secara langsung melihat pekerjaan pembangunan gedung puskesmas Koto Alam tepatnya pada hari ini sabtu (27/8/22) pembangunan tersebut terpantau terus dilaksanakan dan masih dalam pekerjaan, sehingga saat sekarang pekerjaan pembangunan puskesmas sudah mencapai 13,10%.
ketika di konfirmasi Consultant pengawas CV Mitra Sakinah Consultant, Hadri parta ario, Sabtu (27/8/22) di lokasi proyek beliau mengatakan pembangunan proyek gedung puskesmas saat ini sudah mencapai 13,10%, harapan kami kepada pihak kontraktor agar lebih meningkatkan kinerja sehingga bisa mencapai target yang diinginkan, imbuhnya.
Selain itu, ketika di konfirmasi kontarktor dan juga pelaksana pembangunan gedung puskesmas Koto Alam, syahrul beliau menyampaikan, “kami berharap agar kegiatan pembangunan ini bisa berjalan dengan lancar dan selesai tepat pada waktunya”, tutupnya.(Hari)