Daerah  

HGN Ke-77 SMKN 1 Lubuk Basung, Terus Menciptakan Siswa-Siswi Yang Berprestasi

BMC Newss, Agam-Meskipun di rundung cuaca sedikit redup, dalam rangka memperingati hari guru nasional (HGN) SMKN 1 Lubuk Basung  Kabupaten Agam, Provinsi Sumatera Barat, berlangsung khidmat dengan melakukan berbagai macam kegiatan tepatnya di halaman lingkungan sekolah SMKN 1 Lubuk Basung, yang bertepatan pada hari ini jum’at (25/11/22).

Kegiatan ini sendiri diawali dengan upacara bendera dalam memperingati HGN ke-77 tahun 2022 yang di pimpin langsung oleh kepala sekolah SMKN 1 Lubuk Basung, yang di hadiri langsung oleh tokoh masyarakat, ketua komite beserta anggota jajaran komite, perwakilan wali murid, tenaga pendidik dan kependidikan SMKN 1 Lubuk Basung, dan siswa-siswi SMKN 1 Lubuk Basung.

Dalam upacara memperingati HGN ke -77 tahun 2022 ini juga bertepatan dengan hari PGRI yang ke -77, di acara tersebut tak luput pula kepala sekolah SMKN 1 Lubuk Basung ini menyampaikan pidato kementrian dan ucapan terima kasih banyak terhadap para tenaga pendidik dan kependidikan yang sudah berperan aktif terhadap kemajuan dunia pendidikan khususnya  SMKN 1 Lubuk Basung.

Tak luput pula dalam upacara tersebut, menyanyikan lagu himne guru dan puisi hari guru yang di bawakan oleh siswa dan siswi SMKN 1 Lubuk Basung, dilanjutkan dengan pembacaan do’a, penganugrahan guru berprestasi, wali kelas berprestasi, dan tata usaha berprestasi penilaian kepala sekolah SMKN 1 Lubuk Basung, pemberian hadiah, surprise piagam penghargaan dan tabanas, beserta lomba kompetensi siswa nasional SMKN 1 Lubuk Basung.

Upacara tersebut dilanjutkan dengan penyerahan kue Hut HGN-77 tahun 2022 yang di serahkan langsung oleh siswa-siswi SMKN 1 Lubuk Basung, dan pemotongan tumpeng, dan acara hiburan lainnya, dalam memperingati hari guru nasional (HGN) ke-77.

Ketika di konfirmasi kepala sekolah SMKN 1 Lubuk Basung, jum’at (25/11/22), Zedri FormenS.Ag. M.Pd, di ruang kerjanya beliau menyampikan, kami berharap kepada seluruh tenaga pendidik dan kependidikan SMKN 1 Lubuk Basung untuk terus berdedikasi dan memajukan sekolah kita SMKN 1 Lubuk Basung ini, menjadi sekolah yang berprestasi dan mewujud kan SMKN 1 Lubuk Basung ini menjadi sekolah terbaik di lini sektor jurusan didunia pendidikan, dan menyesuaikan terhadap kurikulim merdeka belajar, guru adalah pahlawan tanpa tanda jasa, selamat hari guru nasional (HGN) ke-77 tahun 2022, tutupnya.

Disisi lain, ketua komite SMKN 1 Lubuk Basung, Drs.khairul rajo sulaiman, menyampaikan, ucapan terima kasih kepada tenaga pendidik dan kependidikan, guru yang ada di seluruh indonesia umumnya, khususnya guru SMKN 1 Lubuk Basung yang sudah berperan aktif terhadap perkembangan dunia pendidikan, kemajuan dunia pendidikan, kami ucapkan terima kasih, dan kami berharap kedepan agar guru SMKN 1 Lubuk Basung ini terus memotivasi dunia pendidikan lebih baik lagi kedepannya, ini bisa menjadi contoh terbaik bagi siswa dan siswi dan terus lah menjadi guru bagi anak-anak bangsa, dan kami dari komite SMKN 1 Lubuk Basung mengucapkan selamat hari guru nasional (HGN) yang ke-77, tutupnya.(Hari)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *